Daftar Asuransi Kecelakaan Terbaik 2022
Info Menarik PlacementBanyak orang yang terkadang kurang memperhatikan manfaat dan fungsi asuransi kecelakaan. Padahal asuransi ini sangatlah penting dan bisa membantu meringankan biaya pengobatan ketika terjadi kecelakaan.
Data dari tahun 2019 menunjukkan jika tingkat kecelakaan di jalanan selalu meningkat setiap tahunnya. Itulah kenapa kamu sebagai pengguna jalan perlu ikut asuransi kecelakaan agar biayanya tidak 100% dari uang pribadi.
Ada banyak sekali jenis asuransi yang bisa kamu pilih mulai dari yang prosesnya online hingga konvensional. Lalu apa saja platform asuransi kecelakaan yang direkomendasikan? Yuk simak ulasan berikut.
Roojai
Untuk kamu yang ingin membuat asuransi kecelakaan bisa memilih platform Roojai. Jenis asuransi ini termasuk yang versi online sehingga proses pembuatan asuransinya bisa dilakukan tanpa harus ketemuan.
Untuk premi yang dibayarkan bisa memilih dan disesuaikan dengan budget pribadi. Untuk premi terendah mulai dari 5 ribu per bulan dengan uang pertanggungjawaban hingga 800 juta rupiah.
Untuk jenis proteksi bisa dipilih baik kecelakaan di jalan atau saat olahraga yang sifatnya ekstrem. Asuransinya pun pembayarannya tinggal pilih baik menggunakan transfer bank atau kartu kredit.
AXA Mandiri
AXA Mandiri termasuk jenis asuransi offline sehingga prosesnya perlu dilakukan dengan ketemuan terlebih dahulu. Jenis asuransi kecelakaan di platform ini akan memberikan santunan kepada keluarga tertanggung.
Jadi ketika tertanggung tidak ditemukan karena hilang atau kecelakaan dalam waktu 60 hari maka akan mendapatkan santunan. Bahkan ketika cacat total pun juga akan ditanggung dan dijamin oleh polis asuransi.
Untuk jenis asuransi kecelakaan di asuransi ini juga bisa memilih dengan premi minimal 12 ribu per bulan. Sedangkan usia orang yang mendaftar mulai dari umur 17 tahun hingga 60 tahun. Untuk proses pembayarannya bisa dilakukan di cabang Mandiri atau transfer langsung
Prudential
Asuransi di Prudential juga memiliki berbagai pilihan dengan beragam manfaatkan perlindungan. Sehingga ketika terjadi kecelakaan hingga resiko kematian maka tertanggung akan mendapatkan santunan.
Selain santunan, tertanggung juga mendapatkan penggantian biaya medis akibat cacat tetap atau sebagian. Syarat mendapatkan asuransi ini dimulai dengan batas usia 18 tahun hingga 70 tahun.
Seluruh calon pertanggungjawaban wajib menyertakan berbagai dokumen pendukung berupa surat perjanjian. Selain itu kamu juga bisa menyertakan dokumen lain yang dibutuhkan oleh pihak Prudential.
Ciputra Life
Untuk platform lain yang juga menyediakan asuransi kecelakaan adalah Ciputra Life. Jenis asuransi ini memberikan proteksi sebesar 100% uang pertanggungjawaban kepada tertanggung saat meningkat. Bahkan asuransi ini memberikan 200% jika tertanggung meninggal akibat kecelakaan.
Jenis asuransi ini tergolong konvensional sehingga untuk pembukaan harus melakukan pertemuan terlebih dahulu. Banyak manfaatkan yang ada di asuransi ini dengan uang pertanggungan mulai dari 25 juta hingga 2,5 milyar rupiah. Sedangkan untuk guaranteed acceptance mencapai 500 juta rupiah.
Bahkan kamu juga bisa mendapatkan gratis 2 bulan premi jika melakukan pembayaran untuk premi tahunan. Selain itu juga ada beberapa manfaatkan lain yang intinya memudahkan tertanggung saat melakukan klaim asuransi.
Jadi untuk kamu yang ingin mendapatkan asuransi kecelakaan tinggal pilih mau yang online atau offline. Untuk asuransi online kelebihannya tidak perlu ketemuan dan proses pembayaran bisa via transfer bank atau kartu kredit.
Sedangkan asuransi konvensional harus datang ke kantor cabang terdekat untuk proses pembukaan premi. Sedangkan untuk pembayaranya bisa dilakuakn via online baik transfer bank atau metode lainnya.