Cara Memperbaiki Hardisk Bad Sector
Komputer TipsBad Sector pada Harddisk-lah yang sering menghantui orang-orang yang memang sehari-harinya berkaitan erat dengan komputer, Walaupun begitu Bad Sector adalah hal yang sangat umum terjadi pada komputer.
Apa Penyebab Bad Sector?
Hal yang sering terjadi adalah terputus koneksi pada saat Transfer File, Atau juga karna disebabkan oleh Guncangan tiba-tiba pada Harddisk yang menyebabkan Piringan Haddisk mendapatkan Goresan. Namun selain kedua itu, Ada beberapa Faktor lagi yang menyebabkan Bad Sector diantaranya :
- Daya Listrik yang tidak Stabil misalnya Turun Naik secara tiba-tiba saat haddisk melakukan pekerjaannya.
- Shutdown dengan cara tidak benar juga menjadi salah satu penyebab Bad Sector.
- Kualitas Produk yang buruk.
- Pedukung Hardware yang sudah terlalu tua misalnya Kipas Prosesor yang sudah tidak berfungsi dengan baik ataupun Hard Drive yang terlalu panas.
- Terkena Malware.
Penyebab Bad Sector secara umum adalah melemahnya magnetik pada Piringan Harddisk yang mengakibatkan kesalahan mekanis. Susunan File pada harddisk yang tidak teratur membuat Head tidak dapat membaca Urutan File yang dibutuhkan oleh Software, menyebab head dapat menggesek plater harddisk dan mengakibatkan Badsector.
Bagaimana cara memperbaiki Bad Sector?
Pada Sistem Operasi Windows terdapat fitur/ tools bawaan dari windows bernama “Chkdsk” yang fungsinya untuk mencari Error pada piringan Harddisk setelah itu akan diperbaiki Kesalahan Logis, Selain itu pula Chkdsk ini dapat mendeteksi dan menandai Bad Sector, Sehingga Sistem Operasi Windows tidak lagi menggunakannya.
Untuk masuk kedalam Tools ini sendiri sangatlah mudah, sobat hanya perlu :
- Masuk kedalam My Computer, Setelah itu sobat Klik Kanan partisi Harddisk yang mana saja yang ingin sobat periksa misalnya C, D, atau E.
- Setelah itu akan muncul menu, Silahkan sobat pilih Properties.
- Selanjutnya akan muncul kotak dialog Properties, Diatas terdapat Menu sobat bisa memilih Tools untuk masuk kedalam Tools Chkdsk.
- Disana sobat akan melihat tulisan Check, Yang disampingnya terdapat logo perisai.
- Klik Check tersebut.
Tingkat lanjut jika ditemukan Bad Sector, sobat bisa memperbaikinya dengan cara diatas namun sobat harus memilih opsi “Repair”. Selain itu sobat dapat juga menajlankan Fisk Defragmenter melalui menu “Optimize and defragment drive“, Hal ini bertujuan untuk menyusun kembali File yang terpada pada Harddisk agar menjadi teratur.